Cara Registrasi / Daftar Jadi Operator Sekolah untuk VerVal PD

Untuk bisa login ke VerVal PD 2014 anda harus terlebih dulu menjadi operator sekolah, maka dari itu anda harus sebelumnya mendaftarkan diri sebagai operator sekolah, untuk bisa mengisi VerVal PD kemdikbud dalam rangka pendataan di institusi pendidikan Indonesia. Buat anda yang baru menjadi operator sekolah dan belum begitu paham tentang alur pendaftaran menjadi operator sekolah mungkin penjelasan berikut ini bisa membantu anda yang ingin menjadi operator sekolah.


Cara Registrasi / Daftar Jadi Operator Sekolah untuk VerVal PD
Langkah-langkah yang bisa anda lakukan untuk bisa menjadi operator sekolah agar bisa menginputkan data PTk dan data peserta didik di VerVal PD untuk pendataan kemdikbud antara lain sebagai berikut;
  • Pertama anda terlebih dahulu menyiapkan surat penugasan operator sekolah yang sudah di scan dalam format .pdf, seperti apa kira-kira surat penugasan operator sekolah? anda bisa mendownload contoh format surat penugasan operator sekolah disini
  • Jika sudah mempunyai surat penugasan operator sekolah format .pdf (max 2MB), selanjutnya anda tinggal daftar untuk menjadi operator sekolah agar bisa menginput data di VerVal PD pada laman http://sdm.data.kemdikbud.go.id/
  • Kemudian pilih menu Registrasi Anggota >> Operator Sekolah, seperti ini contohnya

  • Pada form yang tersedia, isikan data-data yang diperlukan seperti; nama lengkap, email pribadi, tempat lahir, tanggal lahir, provinsi, kab, kec, nama sekolah, file surat penugasan operator sekolah yang sudah di scan pdf tadi, dan juga no handphone. Untuk file surat penugasan operator sekolah cara melampirkannya perhatikan gambar dibawah ini

  • Kemudian klik tombol Registrasi, hingga muncul pesan warna hijau yang memberitahu kalai anda sudah berhasil registrasi menjadi operator sekolah dan tunggu konfirmasi selanjutnya (artinya ketika anda sudah registrasi, tidak serta merta langsung aktif dan menjadi operator sekolah yang anda pilih melainkan data yang sudah diajukan akan di seleksi/dinilai oleh tim pusat untuk bisa di jadikan operator sekolah)
  • Adapun untuk mengecek status anda sudah benar-benar menjadi operator sekolah atau belum, anda bisa mengeceknya melalui menu Status Pendaftaran
Demikian Cara Registrasi / Daftar Jadi Operator Sekolah untuk VerVal PD 2014 yang bisa penulis infokan buat rekan-rekan operator sekolah, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar